Senin, 29 Mei 2017

Bakti sosial Banser Satkoryon Rawalo


Banser Satkornyon Rawalo, mengadakan bakti sosial ( BAKSOS ) yang dilaksanakan satu bulan sekali dari desa kedesa di kecamatan Rawalo untuk kaum du'afa, Dengan adanya Baksos ini, Banser mampu menjawab atas sebagian pandangan masyarakat terhadap banser, yang mengira banser hanyalah barisan tukang jaga, ataupun tukang minta.Selain itu kegiatan ini bertujuan untuk kita saling peduli terhadap sesama hamba Allah, serta meningkatkan rasa syukur kita atas apa yang Allah telah berikan pada kita.

 
(pemberian santunan buat du'afa)

 
(Perjalanan menuju rumah du"afa)

 Dana yang diperoleh untuk baksos ini ialah, dengan cara SAMIRUN, atau mengumpulkan dari anggota banser ataupun ansor, serta masyarakat NU yang ingin bersedekah, penggalangan danapun seikhlasnya.
Baksos yang dilakukan Banser satkoryon Rawalo berupa makanan pokok, serta ditambah seekor Ayam betina, kegiatan baksos ini tidak mengukur seberapa besar apa yang telah Banser berikan, namun sebagai wujud tali silaturrohmi Banser dengan masyarakat, agar terjalin hubungan yang erat, serta saling membantu.Tanggapan masyarakat sangat antusias, dengan adannya kegiatan Baksos yang dilakukan oleh Sahabat Banser


 

 Selain pemberian sembako, baksos Banser satkoryon Rawalo juga mengadakan kegiatan geladi bersih, pada masjid ataupun Musolla didesa tersebut, serta pemasangan lambang kebesaran NU di Masjid ataupun Musolla.

  Harapan semoga apa yang telah dilaksanakan oleh sahabat banser serta para donatur, diridhoi oleh ALLAH SWT, serta menjadi kebarokahan bagi sepenerimannya, AMIN















info terkait


macam macam kegiatan bakti sosial

proposal bakti sosial panti asuhan

artikel bakti sosial

tujuan bakti sosial ke panti asuhan

bakti sosial apakah arti sebenarnya

konsep acara bakti sosial

macam macam kegiatan sosial masyarakat

bakti sosial kesehatan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

markas banser satkoryon Rawalo, Banyumas